Strategi Pengendalian Kadar Asam Urat Menggunakan Jus Sirsat dan Jus Nanas pada Lansia

Enik Listyaningsih, - and Kristara Marta Risa, - (2019) Strategi Pengendalian Kadar Asam Urat Menggunakan Jus Sirsat dan Jus Nanas pada Lansia. Jurnal Kesehatan, 7 (1). ISSN 2502-0439

[img]
Preview
Text (Peer Review)
3 Peer review Ch. Hatri Istiarini dan I Wayan Sudarta.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: https://jurnal.stikesbethesda.ac.id/index.php/jurn...

Abstract

Latar Belakang: Lanjut usia dipandang sebagai masa degeneratif biologis yang ditandai dengan penurunan berbagai organ, fungsi, dan sistem tubuh. Pengaruh proses penuaan menimbulkan berbagai masalah kesehatan salah satunya asam urat. Kadar asam urat dapat diturunkan dengan mengkonsumsi buah dalam bentuk jus yang memiliki kandungan serat dan antioksidan seperti buah sirsak dan nanas. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperiment dengan two group pre and post test without control design dengan jumlah sampel 30 orang di RW 13 Malangan, Kelurahan Giwangan, Kecamatan Umbulharjo Yogyakarta. Uji statistik yang digunakan adalah wilcoxon. Hasil: Hasil perhitungan uji statistik dapat disimpulkan nilai p untuk jus nanas 0,002 (p<0,05) dan nilai p untuk jus sirsak yaitu 0,015 (p<0,05). Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pemberian jus sirsak dan jus nanas terhadap kadar asam urat pada lansia. Kesimpulan: jus nanas lebih efektif dalam menurunkan kadar asam urat pada lansia. Saran: Diharapkan penelitian ini dapat menjadi masukan dalam membantu para perawat dalam melakukan edukasi pada keluarga pasien yang memiliki kadar asam urat yang tinggi tentang manfaat jus sirsak dan jus nanas Kata Kunci: Asam urat-jus nanas-jus sirsak

Item Type: Article
Subjects: 600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran > 618 Ginakologi dan Lain-Lain Kedokteran Khusus > 618.9 Pediatrik dan Geriatrik
Depositing User: Krisno Tri Prasetyo
Date Deposited: 18 Nov 2022 05:21
Last Modified: 18 Nov 2022 05:21
URI: http://repo.stikesbethesda.ac.id/id/eprint/1245

Actions (login required)

View Item View Item