Ariska, Iis and Diah Pujiastuti, - (2024) CASE REPORT: PENGARUH ALIH BARING TERHADAP TANDA-TANDA VITAL PADA BP.W DENGAN CA COLON DI RUANG INTENSIVE CARE UNIT (ICU) RUMAH SAKIT BETHESDA YOGYAKARTA. Prosiding STIKES Bethesda Conference, 3 (1). pp. 275-292.
Full text not available from this repository. (Request a copy)Abstract
Pasien dengan penyakit yang mengancam nyawa memerlukan pemberian terapi serta observasi menggunakan perlengkapan khusus yang dilakukan oleh staf terlatih di ICU. Pasien kelolaan dengan Ca Colon dan sudah lama dirawat dirumah sakit karena kondisi klinis pasien yang buruk, terutama pada tanda vitalnya diluar batas normal. Pasien kelolaan memiliki banyak komplikasi pada kesehatannya yang mengharuskan untuk melakukan pengobatan yang lebih lanjut. Hasil pengamatan pada kondisi klinis pasien saat ini dalam kesadaran composmentis, terpasang trakeostomi on ventilator. Pasien memiliki luka dekubitus pada punggung atas, lengan tangan kiri dan sacrum, sehingga pasien memerlukan pengobatan terapi intensif. Faktor risiko pada tanda vital pasien kelolaan diluar batas normal dan hal tersebut dapat diatasi dengan melakukan salah satunya dengan posisi alih baring, yang dilakukan selama 2 hari sebelum, saat dan sesudah dilakukan alih baring. Hasil observasi posisi alih baring terhadap tanda vital pasien didapatkan posisi miring kiri memiliki pengaruh yang cukup signifikan. Penilaian hasil intervensi alih baring terhadap tanda vital dapat membantu kestabilan tanda vital pasien kelolaan yang sedang tirah baring. Posisi alih baring yang diberikan membantu mengurangi luka dekubitus dan memperbaiki status hemodinamik dengan syarat selalu memperhatikan kondisi klinis pasien seperti peningkatan TIK, fraktur, menjalani operasi abdomen, mengalami agitasi dan pada wanita yang sedang hamil.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Alih baring, tanda vital, pasien kritis |
Subjects: | 600 Teknologi 600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran 600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran > 610.7 Pendidikan, Penelitian, Perawatan, Topik-Topik berkaitan |
Divisions: | Prodi Pendidikan Profesi NERS |
Depositing User: | Niken R. Kusumadewi |
Date Deposited: | 16 Jan 2024 07:09 |
Last Modified: | 16 Jan 2024 07:09 |
URI: | http://repo.stikesbethesda.ac.id/id/eprint/2243 |
Actions (login required)
View Item |