PENGARUH PERMAINAN BONEKA TANGAN TERHADAP KECEMASAN ANAK B AKIBAT HOSPITALISASI: STUDI KASUS

Anitasari, Mikha and Ethic Palupi, - (2024) PENGARUH PERMAINAN BONEKA TANGAN TERHADAP KECEMASAN ANAK B AKIBAT HOSPITALISASI: STUDI KASUS. Prosiding STIKES Bethesda Conference, 3 (1). pp. 52-69.

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL: https://jurnal.stikesbethesda.ac.id/index.php/p/ar...

Abstract

Latar Belakang: Kecemasan saat anak mengalami hospitalisasi dapat mempengaruhi perawatan yang ada karena anak takut dan menangis saat akan dilakukan tindakan medis. Sehingga perlu terapi tambahan non farmakologis yaitu terapi bermain boneka tangan untuk mengurangi kecemasan pada anak hospitalisasi. Terapi bermain merupakan aktivitas yang dapat dilakukan secara mandiri atau dapat didampingi oleh perawat untuk mengurangi kecemasan pada anak hospitalisasi. Terapi boneka tangan membantu anak untuk memahami ketegangan dan tekanan pada anak dan meningkatkan interaksi dan perkembangan sikap yang positif terhadap orang lain. Metode: Jenis karya tulis ilmiah ini deskriptif kuantitatif dengan desain studi kasus. Populasinya yaitu anak dengan tingkat kecemasan tinggi. Pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling satu orang. Intervensi yang dilakukan adalah terapi bermain boneka tangan. Terapi bermain menggunakan boneka tangan bermanfaat untuk mengembangkan imajinasi, meningkatkan keaktifan, serta menambah suasana gembira. Penggunaan boneka tangan pada anak bertujuan mengurangi kecemasan dan ketakutan tentang tindakan yang terjadi. Hasil: Hasil intervensi dilakukan 30 menit dalam sekali intervensi dan dilakukan selama 2 hari didapatkan hasil tidak ada penurunan kecemasan pada anak usia prasekolah yang mengalami hospitalisasi. Gejala utama: Pasien cemas dengan skor 47 menunjukan sikap yang menolak, menangis, ketakutan, tidak kooperatif dan menolak berinteraksi dengan orang lain. Kesimpulan: Terapi bermain Boneka tangan pada An B tidak efektif dalam mengurangi kecemasan pada anak hospitalisasi. Hal ini diasumsikan terapi boneka tangan bisa dijadikan referensi dengan memperhatikan kembali situasi dan faktor kecemasan pada anak saat hospitalisasi. Saran: Hal ini diasumsikan terapi boneka tangan bisa dijadikan referensi dengan memperhatikan kembali situasi dan faktor kecemasan pada anak saat hospitalisasi.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: kecemasan, hospitalisasi, terapi bermain, boneka tangan
Subjects: 600 Teknologi
600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran
600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran > 618 Ginakologi dan Lain-Lain Kedokteran Khusus
600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran > 618 Ginakologi dan Lain-Lain Kedokteran Khusus > 618.9 Pediatrik dan Geriatrik
Divisions: Prodi Pendidikan Profesi NERS
Depositing User: Niken R. Kusumadewi
Date Deposited: 17 Jan 2024 05:31
Last Modified: 17 Jan 2024 05:31
URI: http://repo.stikesbethesda.ac.id/id/eprint/2255

Actions (login required)

View Item View Item