GAMBARAN PERILAKU PENCEGAHAN MALARIA PADA ANAK SEKOLAH DASAR NEGERI DI KECAMATAN KANATANG KABUPATEN SUMBA TIMUR

Hana, Solfina Tanggu and Ethic Palupi, - and Ignasia Yunita Sari, - and Antonius Yogi Pratama, - (2024) GAMBARAN PERILAKU PENCEGAHAN MALARIA PADA ANAK SEKOLAH DASAR NEGERI DI KECAMATAN KANATANG KABUPATEN SUMBA TIMUR. Prosiding STIKES Bethesda Conference, 4 (1). pp. 1-9.

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL: https://jurnal.stikesbethesda.ac.id/index.php/p/ar...

Abstract

Latar Belakang: Prevalensi Malaria di Indonesia menurut Riskesdas 2018 sebagian besar insiden malaria berada di Indonesia bagian timur dari 34 Provinsi terdapat tujuh Provinsi dengan prevalensi dan insiden tertinggi adalah Papua 12,07%, Papua Barat 8,64%, Nusa Tenggara Timur (NTT) 1,99%, Bengkulu 1,54%, Maluku Utara 1,36%, Maluku 1,21%, Bangka Belitung 1,07% . Tujuan: Untuk mengetahui perilaku pencegahan malaria pada anak salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN)di Kecamatan Kanatang Kabupaten Sumba Timur Tahun 2024. Metode: Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah setiap siswa/siswi yang aktif di salah satu SDN di Kecamatan Kanatang Kabupaten Sumba TimurKelas IV dan V Kecamatan Kanatang Kabupaten Sumba Timur 2024 sebanyak 52 responden dengan alat ukur kuesioner. Hasil: dari hasil penelitian terhadap 52 responden paling banyak yang berjenis kelamin Perempuan sebanyak 27 orang (52%). Berdasarkan usia paling banyak yaitu 11-12 tahun sebanyak 32orang (61,6%). Dan Perilaku positif sebanyak 50 orang (96%). Kesimpulan: Sebagian besar siswa siswi yang berperilaku positif sebanyak 50 orang (96%). Saran: Untuk penelitian selanjutnya diharapkan untuk meningkatkan promosi kesehatan tentang perilaku pencegahan malaria.Kata Kunci: malaria, anak, sekolah dasar

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: malaria, anak, sekolah dasar
Subjects: 600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran > 614 Kesehatan Masyarakat > 614.4 Timbulnya Penyakit, Penyebaran Penyakit dan Pengawasan Penyakit (Epidemiologi)
Divisions: Prodi Sarjana Keperawatan
Depositing User: Twista Rama Sasi
Date Deposited: 11 Nov 2024 05:28
Last Modified: 11 Nov 2024 05:28
URI: http://repo.stikesbethesda.ac.id/id/eprint/3915

Actions (login required)

View Item View Item