HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN PREOPERASI KATARAK DI RUMAH SAKIT MATA Dr. YAP YOGYAKARTA

RUMANGUN, CLEMENTINA (2016) HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN PREOPERASI KATARAK DI RUMAH SAKIT MATA Dr. YAP YOGYAKARTA. Skripsi thesis, STIKES Bethesda Yakkum.

[img]
Preview
Text (CLEMENTINA RUMANGUN)
1 Halaman Depan.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
2 Bab 1.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
3 Bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB) | Request a copy
[img] Text
4 Bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
5 Bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
6 Bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (319kB) | Request a copy
[img]
Preview
Text
7 Daftar Pustaka.pdf

Download (502kB) | Preview

Abstract

CLEMENTINA RUMANGUN. “Hubungan Dukungan Keluarga dengan Tingkat Kecemasan Pasien Pre Operasi Katarak di Rumah Sakit Mata Dr. YAP Yogyakarta Tahun 2016”. Latar Belakang: Katarak adalah setiap keadaan kekeruhan pada lensa yang dapat terjadi akibat hidrasi (penambahan cairan) lensa, denaturasi protein lensa. Data pada tahun 2008 terdapat 5.658 kasus katarak, terdiri dari 3.775 kasus rawat jalan dan 1.883 kasus rawat inap di RS Mata Dr. YAP Yogyakarta. Penatalaksanaan katarak adalah dilakukan operasi, sehingga membuat pasien merasa cemas sebelum operasi. Keluarga sebagai orang terdekat harus memberikan dukungan kepada pasien dalam mengatasi kecemasannya. Tujuan: Mengetahui hubungan dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pasien pre operasi katarak. Metode: Desain penelitian yang digunakan korelasi dengan pendekatan cross sectional. Sampel berjumlah 67 pasien dari jumlah populasi rata-rata 200 pasien dengan teknik pengambilan sampel accidental sampling. Pengumpulan data dengan kuesioner dukungan keluarga dan kecemasan. Pengolahan data bivariat menggunakan uji Spearman Rank. Hasil: Hasil penelitian terdapat hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pasien pre operasi katarak dengan nilai p value < nilai α (0,028 < 0,05) dengan tingkat keeratan hubungan C= 0,823 yang berarti tinggi. Kesimpulan: Ada hubungan antara dukungan keluarga dengan tingkat kecemasan pasien pre operasi katarak di Rumah Sakit Mata Dr. YAP Yogyakarta tahun 2016. Saran: Peneliti selanjutnya meneliti tentang faktor-faktor yang dapat mempengaruhi tingkat kecemasan seseorang yang sedang dalam masa pre operasi katarak. Kata Kunci: Dukungan Keluarga-Kecemasan-Katarak xvii + 90 halaman + 9 tabel + 10 lampiran + 2 skema. Kepustakaan: 20, 2006-2016

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Dukungan Keluarga-Kecemasan-Katarak
Subjects: 600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran > 617 Pembedahan > 617.7 Oftalmologi
Divisions: Prodi Sarjana Keperawatan
Depositing User: Krisno Tri Prasetyo
Date Deposited: 11 Sep 2019 08:37
Last Modified: 11 Sep 2019 08:37
URI: http://repo.stikesbethesda.ac.id/id/eprint/161

Actions (login required)

View Item View Item