Indah Prawesti, - and Ignasia Yunita Sari, - and Santahana Febrianti, - (2021) Animasi Digital Berbasis Tokoh Kearifan Lokal Sebagai Metode Peningkatan Kemandirian Anak dengan Cerebral Palsy. Dunia Keperawatan : Jurnal Keperawatan dan Kesehatan, 9 (2). pp. 283-291. ISSN 2541-5980
|
Text (Peer Review)
1 Ch. Hatri Istiarini, M.Kep., Sp.KMB., PhD.N.S.pdf Download (605kB) | Preview |
|
|
Text (Peer Review)
2 I Wayan Sudarta, S.Kep., Ns., M.Kep.pdf Download (746kB) | Preview |
Abstract
Cerebral Palsy (CP) merupakan disabilitas motorik.yang disertai karakteristik gangguan kognitif, defisit komunikasi, kekakuan otot, disfagia dan masalah sistem indera lainnya. Prevalensi CP di dunia adalah 2,11 per 1000 kelahiran hidup, sedangkan di Indonesia berdasarkan data tahun 2010 kejadiannya sebesar 0,9 per 1000 kelahiran hidup. Kesulitan yang sering dialami anak CP adalah pada aktivitas rutin termasuk mandi, makan, menggunakan dan melepaskan baju serta aktivitas fisik lainnya. Pendidikan yang dilakukan untuk anak dengan CP bertujuan untuk meningkatkan kemandirian anak dalam kinerja fungsional sehingga mampu menjalankan aktivitas sehari- hari. Pendidikan pada anak dengan CP memerlukan peran serta orang tua, namun peran dan bimbingan orang tua dalam meningkatkan fungsi sehari-hari anak tidak dipahami dengan baik. Hal ini disebabkan karena kurangnnya program pendidikan untuk orang tua dalam pelatihan ketrampilan fungsional anak di lingkungan rumah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh edukasi menggunakan animasi digital terhadap kemandirian anak CP dalam melakukan selfcare grooming. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen dengan desain pre test-post test without control, metode pengambilan sampel dengan total populasi sebanyak 13 orang anak CP dan analisis menggunakan uji wilcoxon. . Hasil penelitian didapatkan rata-rata kemandirian selfcare grooming sebelum intervensi adalah 32,38±13,06 dan setelah intervensi 33,07±12,13 sehingga didapatkan selisih rata-rata 0,69. Hasil uji wilcoxon didapatkan nilai p value 0,351, sehingga tidak ada perbedaan signifikan nilai kemandirian anak dalam melakukan selfcare grooming melalui edukasi animasi digital.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi > 610 Ilmu Kedokteran > 618 Ginakologi dan Lain-Lain Kedokteran Khusus > 618.9 Pediatrik dan Geriatrik |
Depositing User: | Krisno Tri Prasetyo |
Date Deposited: | 14 Apr 2022 04:11 |
Last Modified: | 14 Apr 2022 04:11 |
URI: | http://repo.stikesbethesda.ac.id/id/eprint/1000 |
Actions (login required)
View Item |